Bagi anda yang sedang mencari keutamaan shalawat Nabi Muhammad Saw, kali ini kami ketengahkan 5 keutamaan shawalat yang harus anda ketahui diantaranya :
- Shalawat akan mengantarkan pengamalnya kepada posisi yang sangat mulia, yakni paling dekat dengan Nabi Saw pada hari kiamat. Hal ini diriwayatkan oleh ‘Abdullah bin Mas’ud bahwa Nabi Saw bersabda :”orang yang paling utama pada hari kiamat adalah orang yang paling banyak bershalawat kepada Nabi Saw.” (HR. al-Tirmidzi/484, kualitas hasan).
- Pengamal shalawat mendapatkan tiga keutamaan, yaitu satu shalawat dan salam dibalas menjadi sepuluh kali, digugurkan sepuluh keburukan, dan diangkat dengan sepuluh derajat. Sebagaimana diriwayatkan oleh Abu Hurairah bahwa Nabi Saw bersabda : “Siapa yang bershalawat kepadaku sekali, niscaya Allah bershalawat kepadanya sepuluh kali.” (HR. Muslim/939). Di dalam riwayat dari Anas bin Malik ditambahkan, “…Digugurkan sepuluh keburukannya, dan diangkat sepuluh derajatnya”. (HR. al-Nasa’i/1297, kualitas sahih).
- Para malaikat bershalawat tujuh puluh kali kepada orang yang bershalawat kepada Nabi Saw. Hal ini sesuai dengan hadits mawquf dari ‘Abdullah bin ‘Amru. ia berkata :”Siapa yang bershalawat kepada Nabi Saw maka para malaikat bershalawat kepadanya tujuh puluh kali.” (HR. Ahmad/6605, 6754).
- Kebakhilan hakiki adalah orang yang tidak bershalawat kepada Nabi Saw. Di dalam hadits yang diriwayatkan dari ‘Ali bin Abu Thalib bahwa Nabi Saw bersabda :”Orang yang bakhil adalah orang yang saat aku disebut di sisinya, tetapi dia tidak bershalawat kepadaku”. (HR. al-Tirmidzi/3546, kualitas hasan).
- Shalawat dan salam merupakan penghubung ruhani seorang mukmin antara Nabi Saw. Ungkapan ini sesuai dengan hadits yang diriwayatkan dari ‘Abdullah bin Mas’ud bahwa Nabi Saw bersabda :”Allah mempunyai malaikat yang bertebaran (sayyahin) di bumi. Mereka menyampaikan kepadaku salam kalian.” (HR. al-Nasa’i/1282, kualitas sahih).
Demikianlah penjelasan tentang 5 keutamaan bershalawat kepada Nabi Saw, semoga dapat menjadi motivasi buat kita semua untuk senantiasa bershalawt kepada Nabi Saw.
semoga bermanfaat..